Cpanel merupakan salah satu panel control yang sangat banyak digunakan oleh para pemilik website untuk kebutuhan menyimpan file-file website yang berisi bahasa pemrograman di server.
Cpanel adalah jembatan untuk mempermudah pengelolaan website oleh si pemilik website yang dapat digunakan untuk mengatur file website, membuat email, setting domain/subdomain dan masih banyak hal lainnya lagi yang diantaranya adalah:
- Create, Edit, Delete, Change email account
- Upload file, backup file website
- Instalasi software atau script bahasa pemrograman
- Edit file website
- Melihat statistik website
- Konfigurasi keamanan (security) folder pada website
Pada tulisan ini kita akan membahas tentang bagaimana caranya untuk login atau masuk ke dalam cPanel yang telah kita miliki.
Apabila Anda belum memiliki atau belum pernah memesan Hosting, ada baiknya Anda memesan pada website Ruanghosting.com terlebih dahulu.
Namun apabila Anda telah memilikinya, maka biasanya Anda akan mendapatkan email aktivasi otomatis dari provider hosting tempat Anda memesan yang berisikan detail informasi aktivasi untuk akun hosting Anda, yang berisi informasi penting berikut ini:
- Nama Domain
- Username dan password cPanel
- Alamat IP Server
Dan informasi penting lainnya untuk akun hosting anda
Untuk login ke dalam cPanel ada 3 metode melalui link URL yang bisa kita akses diantaranya yaitu:
- http://namadomainanda/cpanel
- http://cpanel.namadomainanda
- http://namadomainanda:2082
Anda dapat memasukan username dan password akun hosting yang anda miliki, namun perlu diketahui bahwa harus dipastikan terlebih dahulu tentang apakah nama domain yg Anda miliki sudah diarahkan ke nameserver hosting atau belum?
Apabila belum, maka biasanya untuk solusinya anda bisa login/masuk dengan menggunakan alamat IP anda yang telah diinformasikan oleh penyedia hosting melalui email yang anda dapatkan sebelumnya. Link URL itu adalah sebagai berikut:
http://alamatIP/cpanel
http://alamatIP:2082
Jika Anda mengalami kesulitan anda bisa menghubungi tim support tempat penyedia hosting Anda untuk mengatasi masalah tersebut.
Namun apabila ada yg iingin ditanyakan, silahkan tuliskan komentar di bawah ini ya. Semoga dapat bermanfaat, Terima kasih